Buserbhayangkara.com, JAKARTA – Dua perampok sepeda motor menggunakan aplikasi chatting layanan seks gay dilumpuhkan oleh polisi. Keduanya diberi tindakan tegas dan terukur anggota Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya lantaran berusaha kabur saat hendak ditangkap.
Tersangkanya berinisial TH (36) dan ZA ditangkap dikawasan Tebet, Jakarta Selatan. Polisi hingga kini masih menyelidiki berapa kali kawanan ini beraksi dengan modus jasa layanan seks sesama jenis.
“Kami duga mereka sudah beberapa kali beraksi dengan modus serupa, tapi masih kami dalami,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya (Kombes. Pol. Drs. Yusri Yunus).
Ia mengatakan, dari keterangan kedua tersangka tersebut, polisi kembali berhasil menangkap penadah telepon genggam yakni D, tak jauh dari lokasi kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Polisi masih memburu FS yang ikut beraksi di lapangan.
Sebelumnya, Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap 3 dari 4 tersangka perampok yang menyasar gay. Modusnya kawanan ini adalah menawarkan layanan seks sesama jenis kepada calon korbannya melalui media sosial chatting.
Setelah melakukan perjanjian dan korban sepakat bertemu dengan salah satu tersangka, saat itulah kawanan ini akan memperdayai korban dan menggasak barang berharga korban. Mereka mengancam korban dengan menggunakan celurit.
Dari tiga tersangka yang ditangkap, dua orang adalah eksekutor di lapangan sekaligus otak kawanan tersebut. Yakni TH dan ZA. Sementara satu pelaku lainnnya yang ditangkap adalah D, penadah barang curian yakni telepon genggam milik korban.
FS yang juga eksekutor di lapangan kini masih menjadi buronan polisi. Atas perbuatannya tersangka dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan yang ancaman hukumannya hingga 9 tahun penjara.
# RED/PMJ #
Polda Metro Jaya Tangkap 3 Perampok Modus Aplikasi Chatting Layanan Seks Gay
Read Time:1 Minute, 15 Second